Makalah Aplikasi
Komputer Bisnis
“Infrastruktur
Teknologi Informasi”
Diajukan untuk
memenuhi tugas mandiri mata kuliah Aplikasi Komputer Bisnis.
Dosen : Farid
Nurdin, M. Stat.
Oleh :
Yeni Lasmayanti
Martika
1199240186
Manajemen 2D
PROGRAM STUDI MANAJEMEN
FAKULTAS EKONOMI
DAN BISNIS ISLAM
UNIVERSITAS ISLAM
NEGERI SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG
2020
KATA PENGANTAR
Dengan menyebut nama Allah yang maha
pengasih lagi maha penyayang. Puji dan syukur mari kita panjatkan atas
kehadirat Allah SWT atas berkat dan rahmat kami dapat menuntaskan makalah yang
berkenaan dengan mata kuliah Aplikasi Komputer Bisnis. Begitu pula dengan
sebuah kesempatan dan pengetahuan sehingga makalah ini bisa selesai pada
waktunya.
Makalah
ini memuat tentang Infrastruktur Teknologi Informasi yang memiliki evolusi dari
zaman ke zaman juga memiliki komponen penting dan jenis berdasarkan untuk yang
dibutuhkan.
Kami
berharap semoga makalah ini bisa menambah pengetahuan pembaca namun terlepas
dari itu, kami memahami bahwa makalah ini masih jauh dari kata sempurna,
sehingga masih membutuhkan banyak kritik dan saran membangun dan semoga makalah
ini dapat bermanfaat bagi pembaca.
Bandung, 12 April 2020
penyusun
DAFTAR
ISI
Kata
Pengantar
Daftar
Isi
Bab I Pendahuluan
A. Latar
Belakang
B. Rumusan
Masalah
C. Tujuan
Penulisan
Bab
II Pembahasan
A. Pengertian
Infrastruktur Teknologi informasi
B. Tahap-Tahap
Evolusi Teknologi informasi
C. Komponen
Dalam Infrastruktur Teknologi informasi
D. Platform
Perangkat Keras Dan Perangkat Lunak Komputer
E. Jenis
– Jenis Infrastruktur Teknologi informasi
F. Layanan
yang diberikan infrastruktur teknologi informasi
Bab
III Penutup
A. Kesimpulan
B. Saran
Daftar
Pustaka
BAB
I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Di
era saat ini teknologi semakin berkembang pesat. Dengan perkembangan teknologi
akan sangat berpengaruh terhadap kehidupan di seluruh sudut dunia. Hal demikian
sangat dirasakan oleh manusia dalam kehidupan sehari-hari. Pengaruh yang
demikian ada sisi positif dan negatifnya.
Jaringan
komputer menggunakan internet tersebar dimana pun sehingga mudah dan cepat
mendapatkan informasi. Informasi yang diperoleh tidak mencakup kawasan lokal
(nasional) saja tetapi juga kawasan internasional. Mendapatkan suatu informasi
terbaru dari suatu negara ke negara lain bisa dengan hitungan menit untuk
memperolehnya.
Dengan
perkembangan teknologi yang diiringi perkembangan ilmu informatika dapat
diperoleh teknologi yang semakin baru. Tetapi untuk menghasilkan sumber daya
manusia bidang informatika harus adanya pendidikan yang lebih baik sebelum
terjun ke dunia teknologi informasi dan komunikasi. Dalam infrastrukur
Teknologi informasi yang memiliki komponen – komponen penting akan dibahas di
bab selanjutnya.
B. Rumusan Masalah
1. Apa
yang dimaksud dengan infrastruktur teknologi informasi ?
2. Bagaimana
tahapan perkembangan infrastruktur teknologi informasi ?
3. Apa
dan seperti apa komponen – komponen penting dalam infrastruktur teknologi
informasi ?
4. Apa
saja yang termasuk platform perangkat keras dan perangkat lunak komputer dalam
infrastruktur teknologi informasi ?
5. Apa
saja jenis – jenis infrastruktur teknologi informasi ?
6. Apa
saja layanan yang diberikan oleh infrastruktur teknologi informasi ?
C. Tujuan Penulisan
1. Apa
yang dimaksud dengan infrastruktur teknologi informasi.
2. Bagaimana
tahapan perkembangan infrastruktur teknologi informasi.
3. Apa
dan seperteknologi informasi apa komponen – komponen penting dalam infrastruktur
teknologi informasi.
4. Apa
saja yang termasuk platform perangkat keras dan perangkat lunak komputer dalam
infrastruktur teknologi informasi.
5. Apa
saja jenis – jenis infrastruktur teknologi informasi.
6. Mengetahui
layanan yag diberikan infrastruktur teknologi informasi.
BAB
II
PEMBAHASAN
A. Pengertian Infrastruktur Teknologi
informasi
Menurut
N. Gregory Mankiw 2003 Dalam ilmu ekonomi, infrastruktur ialah wujud modal
publik “public capital” yang terdiri
dari jalan umum, jembatan, sistem saluran pembuangan dan lainnya, sebagai
investasi yang dilakukan oleh pemerintah.
Menurut
Neil S. Grigg 1998 Infrastruktur ialah sistem fisik yang menyediakan sarana
drainase, pengairan, transportasi, bangunan gedung dan fasilitas publik lainnya
yang dibutuhkan untuk dapat memenuhi berbagai macam kebutuhan dasar manusia
baik itu kebutuhan sosial maupun kebutuhan ekonomi.
Infrastruktur adalah
semua struktur dan fasilitas dasar, baik fisik maupun sosial (misalnya
bangunan, jalan, dan pasokan listrik) yang diperlukan untuk operasional
kegiatan masyarakat atau perusahaan.
Menurut
Haag dan Keen 1996 Teknologi informasi adalah seperangkat alat yang membantu
anda bekerja dengan informasi dan melakukan tugas - tugas yang berhubungan
dengan pemrosesan informasi.
Menurut
Marteknologi informasin 1999 Teknologi informasi adalah teknologi yang tidak
hanya pada teknologi komputer (perangkat keras dan perangkat lunak) yang akan
digunakan untuk memproses dan menyimpan informasi, melainkan mencakup teknologi
komunikasi untuk mengirim atau menyebarluaskan informasi.
Teknologi
informasi yaitu suatu teknologi yang mempunyai fungsi dalam mengolah data,
memproses data, memperoleh, menyusun, menyimpan, mengubah data dengan berbagai
cara untuk mendapatkan informasi yang bermanfaat atau berkualitas.
Menurut
Garlic 2011 Infrastruktur teknologi informasi merupakan pondasi dasar dari
kapabilitas teknologi informasi. Kapabilitas teknologi informasi ini meliputi internal technical (equipment, software
dan cabling) maupun human experte
yang dibutuhkan untuk memberikan pelayanan yang dapat dipercaya.
Menurut
Weill 1993 Infrastruktur teknologi informasi memberikan pondasi dasar bagi
kapabilitas teknologi informasi yang digunakan untuk membangun aplikasi bisnis
dan biasanya dikelola oleh kelompok sistem informasi‖.
Infrastruktur
teknologi informasi adalah sumber daya teknologi yang digunakan bersama yang
menjadi platform bagi aplikasi sistem informasi tertentu di dalam perusahaan.
Infrastruktur teknologi informasi mencakup perangkat keras, perangkat lunak,
dan layanan yang digunakan bersama di dalam perusahaan.
B. Tahap - Tahap Evolusi dan
Perkembangan Infrastruktur Teknologi informasi
Infrastruktur
Teknologi informasi di dalam organisasi saat ini merupakan hasil dari evolusi
selama lebih dari 50 tahun di dalam platform komputasi. Evolusi ini adalah :
1.
Era Mesin Akuntansi Elektronik (1930 –
1950)
Evolusi mesin akuntansi elektronik
terspelisiasasi yang merupakan komputer primitif yang digunakan untuk
perusahaan akuntansi.
2.
Era Mainframe Umum dan Komputer Mini (1959
– sekarang)
Dalam era mainframe terdiri atas
sebuah mainframe yang melakukan pemrosesan terpusat yang dapat dihubungkan
keribuan terminal dan pada akhirnya beberapa komputasi terdesentralisasi dan
per departemen menggunakan komputer mini dalam jaringan.
3.
Era PC (1981 – sekarang)
Era PC dalam infrastruktur teknologi
informasi didominasi oleh penggunaan komputer deskop dengan perangkat produktivitas
kantor.
4.
Era Klien / Server (1983 – sekarang)
Infrastruktur yang terdiri atas
jaringan klien deskop atau leptop hingga komputer server yang lebih kuat
menangani kebanyakan pengelolaan dan pemrosesan data.
5.
Era Komputasi Internet Perusahaan
Perubahan infrastruktur teknologi
informasi yang menghasilkan perkembangan dalam pemrosesan komputer, chip
memori, perangkat penyimpanan, telekomunikasi, jaringan perangkat keras dan
lunak, serta rancangan peranti lunak yang telah meningkatkan daya komputasi
secara eksponensial sementara mengurangi biaya juga secara eksponensial.
Adapun perkembangan – perkembangan
penting dalam infrastruktur teknologi informasi yaitu :
1.
Hukum Moore dan Daya Pemrosesan Mikro
Menjelaskan peningkatan
eksponensial dalam daya pemrosesan dan penurunan eksponensial dalam biaya
teknologi komputer, melipatgandakan daya prosesor setiap 18 bulan sekali dan
menurunkan harga komputasi setengahnya.
2.
Hukum Penyimpanan Digital Besar
Menjelaskan penurunan
eksponensial dalam biaya penyimpanan data yang bunyinya Jumlah kilobyte data
yang dapat disimpandalam media magnetik dengan biaya $1 menjadi dua kali lipat
setiap 15 bulan.
3.
Hukum Metcalfe dan Ekonomi Jaringan
Menjelaskan semakin banyaknya
penggunaan komputer dengan menunjukkan bahwa nilai sebuah jaringan bagi anggota
jaringan tersebut meningkat secara eksponensial seiring anggota jaringan
tersebut semakin banyak lagi.
4.
Mengurangi Biaya Komunikasi dan Internet
Turunnya biaya komunikasi dengan
cepat dan semakin banyaknya kesempatan dalam industri teknologi untuk
menggunakan standar-standar komputasi dan komunikasi
5.
Dampak Jaringan dan Standar
Standar teknologi adalah
spesifikasi yang menentukan kompatibilitas berbagai produk dan kemampuan
berkomunikasi dalam sebuah jaringan.
C. Komponen Komponen Dalam Infrastruktur
Teknologi informasi
1. Platform
perangkat keras komputer (Hardware)
Perangkat keras komputer
terkonsentrasi pada perusahaan terkenal yaitu IBM, HP, Dell dan Sun Microsystem
serta 3 produsen chip terkemuka. Kalangan industri secara bersama-sama
menyepakati Intel sebagai prosesor standar untuk kegiatan komputasi organisasi
bisnis, dengan pengecualian utama di pasar server yang dipegang oleh Unix dan
Linux menggunakan prosesor buatan Sun Microsystem atau IBM.
2.
Platform sistem operasi
Sistem operasi memiliki level klien,
95% dari PC dan 45% dari perangkat genggam menggunakan system
operasi Microsoft Windows (misalnya Windows Vista, Windows XP,
Wondows 7, Windows 8, Windows 10, atau Windows Mobile) untuk melakukan
manajemen sumberdaya dan kegiatan di dalam komputer. Windows menguasai 70% dari
pasar system operasi dan sisanya 30% menggunakan sistem operasi Unix atau
Linux.
3.
Aplikasi perangkat lunak perusahaan (software)
Perusahaan di seluruh dunia menghabiskan
sekitar $301 miliar untuk perangkat lunak pada aplikasi perusahaan yang
dianggap sebagai komponen infrastruktur teknologi informasi. Penyedia aplikasi
perusahaan terbesar adalah SAP dan Oracle. Juga yang termasuk kategori ini
adalah perangkat lunak kelas menengah yang disediakan oleh IBM dan Oracle untuk
menjadikan sistem aplikasi perusahaan yang sudah ada saling terhubung satu sama
lain di seluruh lingkungan perusahaan.
4.
Pengelolaan dan penyimpanan data
Perangkat lunak perusahaan pengelola
database bertanggung jawab untuk mengorganisasikan dan mengelola data
perusahaan sehingga data tersebut dapat diakses dan digunakan dengan efisien.
Perangkat penyimpanan data fisik untuk sistem berskala besar oleh EMC Corporateknologi
informasion, sedangkan untuk hard disk PC oleh Seagate dan Western Digital.
5.
Platform jaringan / telekomunikasi
Platform telekomunikasi disediakan
oleh perusahaan jasa telepon / telekomunikasi yang menawarkan konektivitas data
dan suara, jangkauan jaringan yang luas, layanan komunikasi nirkabel serta
akses internet. Perusahaan telekomunikasi adalah AT & T dan Verizon. Banyak
pesaing dalam layanan komunikasi nirkabel, internet berkecepatan tinggi serta
layanan telepon internet.
6.
Platform internet
Platform internet harus cocok dan
terhubung dengan infrastruktur jaringan, perangkat keras dan perangkat lunak.
Internet merupakan layanan manajemen guna mendukung situs web perusahaan,
termasuk layanan hosting web, router, dan perangkat dengan atau tanpa kabel.
7.
Jasa konsultasi dan pengintegrasian sistem
Perusahaan besar belum memiliki staf,
anggaran, ataupun pengalaman, dan keahlian untuk mengelola seluruh
infrastruktur teknologi informasi yang dimilki. Pengintegrasian perangkat lunak
menjamin infrastruktur yang baru dapat bekerja sama dengan infrastruktur lama
milik perusahaan yang biasanya disebut sistem warisan dan menjamin elemen baru
yang terdapat pada infrastruktur dapat bekerja satu sama lain.
D. Platform Perangkat Keras Dan
Perangkat Lunak Komputer Dalam Infrastruktur Teknologi informasi
1. Platform
Perangkat Keras
a.
Platform digital Mobile
Smartphone dan komputer tablet
menjadi tempat untuk megakses internet. Perangkat yang banyak digunakan untuk
tujuan komputasi organisasi bisnis seperti aplikasi pelanggan. Contoh, eksekutif
di General Motors menggunakan aplikasi smartphone untuk menggali informasi
penjualan kendaraan, kinerja finansial, matriks produksi serta status
manajemen.
b.
Konsumerisasi dari teknologi informasi dan
BYOD
Konsumerisasi teknologi informasi
memaksa organisasi bisnis berskala besar untuk memikirkan cara untuk memperoleh
dan mengelola peralatan serta layanan teknologi informasi yang dimilikinya.
c.
Komputasi Jaringan
Komputasi jaringan melibatkan
pengoneksian berbagai komputer yang berada pada lokasi geografis yang berjauhan
ke dalam suatu jaringan tunggal untuk menciptakan superkomputer virtual dengan
mengombinasikan seluruh daya komputasi pada sebuah jaringan. Penggunan
komputasi jaringan melibatkan motif penghematan biaya, kecepatan komputasi,
serta kegesitan.
d.
Virtualisasi
Virtualisasi adalah proses penyajian sumber
daya komputasi untuk dapat diakses tanpa terbatas oleh fisik dan geografis.
Virtualisasi memampukan sumber daya tunggal untuk ditampilkan kepada pengguna
seolah - olah menjadi berjumlah tertentu. Virtualisasi membantu organisasi
dalam memaksimalkan penggunaan peralatan, menghemat ruang penyimpanan pada
pusat data dan penggunaan energi.
e.
Cloud computing
Cloud computing adalah model
komputasi dimana pemrosesan, penyimpanan, perangkat lunak dan layanan lainnya
disediakan layaknya sumber virtual terpadu pada suatu jaringan yang umumnya
adalah internet.
Cloud computing terdiri atas 3 jenis
layanan yang berbeda:
· Infrastruktur
cloud computing sebagai layanan
· Platform
cloud computing sebagai layanan
· Perangkat
lunak cloud computing sebagai layanan
f. Green computing
Green
computing mengacu pada praktik dan teknologi dalam merancang,
memproduksi, menggunakan, dan menempatkan komputer, server, beserta perangkat
bawaannya seperti monitor, printer, hard disk, serta perangkat jaringan dan
telekomunikasi lainnya untuk meminimalisasi dampaknya bagi lingkungan.
g.
Prosesor Hemat Energi dengan Kinerja
Prima
Penggunaan prosessor hemat energi dan
efisien untuk mengurangi kebutuhan listrik dan kegagalan perangkat keras.
h.
Komputasi Otonom
Komputasi otonom adalah upaya
kalangan industri untuk menciptakan sistem yang dapat mengonfigurasi, mengoptimalkan,
dan menyesuaikan dirinya sendiri, memperbaiki dirinya sendiri ketika mengalami
masalah, serta melindungi dari penyusup yang ingin menghancurkan.
2.
Platform Perangkat Lunak
Ada
4 tema utama dalam evolusi platform perangkat lunak kontemporer:
a.
Linux Dan Perangkat Lunak Open Source
Perangkat lunak open source adalah
perangkat lunak yang dihasilkan oleh sekelompok pemrogram lepas di seluruh
dunia.
b.
Java, Html Dan Html 5
Java adalah sistem operasi dan
prosesor yang berdiri sendiri serta bahasa pemrograman berorientasi objek yang
menjadi pemimpin dalam pengembangan web yang interaktif.
Html adalah bahasa pemrograman
yang digunakan untuk ditempatkan pada laman web guna menentukan bagaimana,
tulisan, gambar, video dan suara ditempatkan pada laman web serta untuk
menciptakan link - link dinamis ke objek ataupun laman web lainnya.
Html 5 memberikan solusi bagi
masalah yang memungkinkan untuk menempelkan gambar, audio, video dan elemen
lainnya langsung ke dalam sebuah dokumen tanpa perlu membebani prosesor. HTML 5
juga mempermudah laman web untuk berfungsi pada perangkat penampilan yang
berbeda.
c.
Layanan Web Dan Arsitektur Berorientasikan
Layanan
Layanan web mengacu pada rangkaian
komponen perangkat lunak yang melakukan pertukaran informasi satu sama lain
dengan menggunakan bahasa dan standar komunikasi web yang bersifat universal.
d.
Layanan Alih Daya Lunak Dan Could Services
· Perangkat
Lunak Terpadu dan Perangkat Lunak Perusahaan
Perangkat lunak terpadu adalah
rangkaian program perangkat lunak yang telah ditulis sebelumnya untuk tujuan
komersial untuk memudahkan perusahaan tanpa harus menulis ulang program dengan
fungsi - fungsi tertentu.
·
Alih Daya Perangkat Lunak
Alih daya perangkat lunak untuk
mengontrak perangkat lunak yang telah dikembangkan sesuai dengan kebutuhan
perusahaannya atau merawat sistem warisan yang telah ada melalui pihak luar
yang seringkali beroperasi di luar negeri di wilayah.
·
Perangkat dan Layanan Perangkat Lunak
berbasis Cloud
Perangkat lunak berbasis cloud dan
data yang digunakan tersimpan pada server pada sebuah pusat pengolahan data
berskala besar serta dapat diakses melalui koneksi internet dan browser web
standar.
E. Jenis – Jenis Infrastruktur Teknologi
informasi
1. Infrastruktur
teknologi informasi yang Dinamis
Kerangka kerja yang dapat secara
otomatis menyediakan dan menyesuaikan diri karena tuntutan beban kerja yang
berubah. Ini meminimalkan waktu dan usaha yang diperlukan untuk mengelola
infrastruktur dan sangat mengurangi kesalahan, sambil memastikan sumber daya
digunakan seefisien mungkin. Administrator teknologi informasi juga dapat
memilih untuk mengelola sumber daya ini secara manual.
2.
Infrastruktur teknologi informasi Untuk Misi
Krisis
Kerangka kerja dimana aset sangat penting
agar operasi lanjutan mereka diperlukan untuk menjamin keamanan suatu negara,
ekonomi dan kesehatan dan keselamatan masyarakat. Konsep seputar ketersediaan tinggi
(High Availibility) dan ketahanan
sangat penting di sini, sering termasuk pusat data jarak jauh dan sumber daya
awan untuk mendukung redundansi beban kerja. Biasanya, infrastruktur teknologi
informasi seperti ini dapat ditemui pada Data Center dengan peringkat Tier III dari Uptime
Institute. Data center Tier III sering digunakan untuk menjadi Disaster Recovery Center (DRC).
3.
Infrastruktur Contact Center
Merupakan kerangka kerja yang terdiri
dari sumber daya fisik dan virtual sehingga fasilitas call center perlu
beroperasi secara efektif. Komponen infrastruktur meliputi pendistribusi
panggilan otomatis, unit respon suara terpadu, integrasi komputer - telephony
dan manajemen antrian.
4.
Infrastruktur Cloud
Mencakup lapisan abstraksi yang meng -
virtualisasikan sumber daya dan menyajikannya kepada pengguna melalui internet
melalui antarmuka program aplikasi dan command
- line atau antarmuka grafis API. Kemampuan lain berupa layanan mandiri
pengguna, penagihan otomatis atau tagihan balik, dan pelaporan sisi pengguna,
sehingga pengguna dapat melihat sumber daya dan layanan yang mereka gunakan,
serta biaya yang sesuai. Infrastruktur penyimpanan awan adalah kerangka kerja
yang terdiri dari perangkat keras dan perangkat lunak yang mendukung
persyaratan komputasi dari layanan penyimpanan awan pribadi atau publik.
5.
Infrastruktur Bayangan
Bagian dari kerangka kerja yang
terdiri dari perangkat lunak, tidak terdokumentasi, namun aktif. Keberadaan dan
fungsinya tidak diketahui oleh administrator sistem – terlepas dari kenyataan
bahwa ini mungkin merupakan bagian integral dari berlanjutnya pengoperasian
infrastruktur terdokumentasi. Hal ini sering disebut sebagai “shadow IT“,
dan ini bisa membuat kerentanan keamanan atau kepatuhan yang serius bagi
organisasi.
Shadow teknologi informasi banyak ditemui
pelanggan dan karyawan membawa perangkat mereka sendiri. BYOD atau “Bring Your Own Device” dapat
memberikan kerentanan pada infrastruktur teknologi informasi. Maka harus juga menerapkan
konsep keamanan “zero trust network“.
F. Layanan yang diberikan infrastruktur teknologi
informasi
1. Platform
komputerisasi yang digunakan untuk menyediakan layanan komputerisasi yang
menghubungkan karyawan, pelanggan, dan pemasok dalam lingkungan digital yang
konsisten, yang meliputi mainframe besar, computer dan laptop, dan personal digital assistance (PDA) serta
internet.
2. Layanan
telekomunikasi yang menyediakan data, suara dan konektivitas video kepada karyawan,
pelanggan, dan pemasok.
3. Layanan pengaturan
data yang menyimpan dan mengelola data perusahaan dan menyediakan kemampuan
untuk menganalisis data.
4. Layanan
peranti lunak aplikasi yang menyediakan kemampuan untuk keseluruhan perusahaan
seperti sistrem perencanaan sumberdaya perusahaan, manajemen hubungan pelanggan
dan manajemen pengetahuan yang digunakan bersama – sama oleh seluruh unit
bisnis. Computer tabung vakum yang semuanya bersifat elektronik.
BAB
III
PENUTUP
A. Kesimpulan
Infrastruktur
Teknologi informasi adalah sekumpulan beberapa teknologi saling berkaitan yang
menjadi platform bagi aplikasi sistem informasi tertentu di dalam perusahaan.
Infrastruktur teknologi informasi mencakup perangkat keras, perangkat lunak,
dan layanan yang digunakan bersama di dalam perusahaan.
Infrastruktur
Teknologi informasi pun berkembang sesuai dengan peradaban manusia yang selalu
berinovasi. Dimulai dari tahun 1930 sampai dengan sekarang.
Infrastruktur
Teknologi informasi juga memiliki Komponen penting yang memiliki fungsi berbeda
dan juga jenis nya sesuai dengan kebutuhan.
B. Saran
Semoga
makalah ini bisa membuat pembaca lebih banyak mengerti tentang apa itu
Infrastruktur Tekonologi Informasi apa saja komponen penting juga jenis dalam
Infrastruktur Tekonologi Informasi. Sehingga bagi calon pembaca dapat memudahkan
dalam proses pembelajaran.
DAFTAR
PUSTAKA
Blogger. 2020. Pengertian Infrastruktur. [Online].
Tersedia : https://www.maxmanroe.com/vid/bisnis/pengerteknologi
informasian-infrastruktur.html [11 April 2020, pukul 10.07]
Blogger. 2019. Infrastruktur. [Online]. Tersedia :
https://www.dosenpendidikan.co.id/infrastruktur/
[11 April 2020, pukul 10.08]
Blogger. 2020. Pengertian Teknologi informasi. [Online]. Tersedia : https://www.seputarpengetahuan.co.id/2017/09/pengerteknologi
informasian-teknologi-informasi-menurut-para-ahli-tujuan-fungsi-manfaat-komponen-contoh.html
[11 April 2020, pukul 10.14]
Blogger. 2020. Infrastruktur Teknologi informasi. [Online]. Tersedia : http://repository.usu.ac.id/bitstream/handle/123456789/49630/Chapter%20II.pdf;jsessionid=F94ECE2E973FF9BDE1EDF4DB5D778FBC?sequence=4
[11 April 2020, pukul 10.20]
Blogger. 2020. Infrastruktur Teknologi dan Informasi. [Online]. Tersedia : https://jakartaurbanhosteknologi
informasing.com/infrastruktur-teknologi-informasi/ [11 April 2020, pukul
10.45]
Juliani, Niluh. 2018. Infrastruktur Teknologi dan Informasi. [Online].
Tersedia : https://niluhjuliani91.wordpress.com/2018/01/11/infrastruktur-teknologi-informasi-bagian-3/
[11 April 2020, pukul 10.30]
Sutriani, Try. 2016. Infrastruktur Teknologi dan Informasi. [Online].
Tersedia : https://trysutriani.blogspot.com/2016/04/infrastruktur-teknologi-informasi-dan.html
[11 April 2020, pukul 10.24]
Warsidi. 2016. Infrastruktur Teknologi dan Informasi. [Online]. Tersedia : https://www.warsidi.com/2016/01/infrastruktur-teknologi-informasi-dan.html
[11 April 2020, pukul 10.25]
👍
BalasHapus👍
BalasHapus😍
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusMntap
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapus